Penjabat Bupati Sidrap, H. Basra meluncurkan inovasi Asimilasi Kompetensi Kepegawaian yang digagas Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sidrap, Rabu (3/7/2024).
Peluncuran dirangkai pembentukan Pojok Konsultasi Kinerja, berlangsung di halaman kantor BKPSDM Sidrap, Kompleks SKPD, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu.
Basra mengatakan, inovasi tersebut diharapkan menjadi solusi atas permasalahan kepegawaian. Sekaligus menjadi tonggak penting untuk membangun kolaborasi dalam meningkatkan kinerja organisasi dan pemerintah daerah.
“Dengan hadirnya inovasi ini, kita harapkan bisa mendapatkan solusi atas permasalahan dan menghadirkan kultur kerja baru yang bermanfaat bagi masyarakat dan pemerintah daerah,” ujar Basra.
Di kesempatan yang sama, Pj. Sekda Sidrap, Muhammad Yusuf, menyampaikan apresiasinya atas diluncurkannya inovasi ini.
Langkah-langkah konkret yang telah diambil, menurutnya merupakan bagian dari komitmen untuk menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan bernilai positif.
“Implementasi teknologi dan penyederhanaan proses administrasi, merupakan bagian dari komitmen untuk menciptakan lingkungan kerja yang mendukung dan memastikan pelayanan yang optimal bagi masyarakat,” tuturnya.
Sementara Kepala BKPSDM Sidrap, Herfan Mappajeppu, menjelaskan peluncuran tersebut bukan hanya acara seremonial.
“Tetapi menunjukkan komitmen bersama untuk mewujudkan perubahan dan kontribusi positif di masa depan,” jelasnya.
Acara peluncuran dihadiri Staf Ahli Bupati, Soalihin, Kadis Perhubungan, Andi Bahari Parawansa, Kalaksa BPBD, H. Sudarmin, Kabag Kesra, Patriadi, Plt. Kadis Peternakan dan Perikanan, Suharya Angriani, dan para perwakilan kepala OPD.