Indeks

STQH ke-34 Dimulai, Ini Lomba dan Lokasinya

  • Bagikan

Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-34 tingkat Kabupaten Sidenreng Rappang resmi bergulir Jumat (7/3/2025) malam, dengan Kecamatan Panca Rijang sebagai tuan rumah,.

Example 300x600

Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif membuka kegiatan bertema tema “Generasi Hebat, Generasi Qur’ani Menuju Sidrap Berkah, Sidrap Religius” di Sport Center Rappang, Kecamatan Panca Rijang.

Ketua Panitia, Penjabat Sekda Sidrap Andi Rahmat Saleh, menjelaskan STQH terdiri 11 kategori perlombaan, berlangsung di beberapa lokasi di Kecamatan Panca Rijang.

Lokasi dan lomba tersebut yakni:

1. Panggung Utama: Tilawah anak-anak dan dewasa, Hifdzil 1 dan 5 juz, serta lomba hadits.

2. Masjid An-Nur: Hifdzil 10, 20, dan 30 juz, serta tafsir bahasa Arab.

3. UPT SD 8 Rappang: Karya tulis ilmiah hadits.

Andi Rahmat menambahkan, tahun ini, STQH Sidrap diikuti oleh 178 peserta, yang terdiri dari 94 putra dan 84 putri.

Para pemenang dalam ajang ini akan menjadi duta Kabupaten Sidrap untuk berlaga di STQH tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang akan digelar di Kabupaten Luwu Utara pada 11-20 April 2025.

banner 970x200 Example 728x250
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *